Fakultas Ekonomi Undiksha menerima kunjungan Studi Banding dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta, Senin (25/11) kemarin. Kunjungan dipimpin langsung oleh Dekan, Dr. Winarno, M.M., yang hadir bersama jajaran Dekanat, Ketua Jurusan, dan beberapa perwakilan dosen dari masing-masing Program Studi, serta Kepala Bagian Tata Usaha dan para Kepala Subbagian.
Pertemuan diselenggarakan di Ruang C1 Fakultas Ekonomi Undiksha dan dibuka oleh Wakil Dekan I, Dr. Gede Adi Yuniarta, S.E., Ak., M.Si., mewakili Dekan yang berhalangan hadir, didampingi oleh WakilDekan II beserta Ketua Jurusan, Koordinator Program Studi, dan beberapa perwakilan dosen di lingkungan Fakultas Ekonomi.
Dr. Winarno, M.M., mengucapkan terimakasih telah diterima dengan baik di Fakultas Ekonomi Undiksha untuk melaksanakan studi banding yang mencakup Bidang Akademik, Umum dan Kemahasiswaan.
Beliau dalam kesempatan ini menjelaskan bahwa FEB UPN Yogya saat ini sedang mempersiapkan reakreditasi, dimana sebelumnya UPN Yogyakarta memperoleh predikat “B” pada akreditasi pertama setelah universitas ini menjadi universitas negeri. “Dengan kunjungan ini, harapannya kita dapat mempelajari bagaimana pengembangan program studi, kurikulum, dan pengelolaan kemahasiswaan yang ada di Undiksha, bahkan upaya untuk melangkah ke BLU seperti yang telah dicapai Undiksha. Apa yang harus dipersiapkan sehingga menjadi lebih baik dan meningkatkan predikat akreditasi fakultas dan universitas.”sambungnya. (win)