Singaraja – Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha menyelenggarakan Pilmapres atau Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tingkat Fakultas tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 13 Maret 2024 bertempat di Ruang Galeri Publikasi Fakultas Ekonomi. Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) merupakan ajang tahunan sebagai salah satu upaya untuk mendukung dan mencetak mahasiswa yang tidak hanya unggul dalam akademik, namun juga menjadi individu yang kreatif, inovatif, berdaya saing tinggi, dan berkarakter.
Kegiatan ini dibuka oleh Dr. I Nengah Suarmanayasa, S.E., M.Si. selaku Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi Undiksha dan dihadiri oleh Trianasari, MM.,Ph.D dan Luh Putu Triyanti Ariestiana Dewi, S.Pd.,M.Par selaku penguji dalam kegiatan ini serta seluruh peserta Pilmapres 2024. Dalam pembukaannya, Wakil Dekan III FE Undiksha menyampaikan bahwa Pilmapres adalah salah satu kesempatan untuk membuktikan bahwa peserta adalah mahasiswa terbaik yang ada di Undiksha.
Pilmapres Universitas Pendidikan Ganesha di Tingkat Fakultas Ekonomi melalui 2 tahap yakni penghitungan skor CU dan tes kemampuan Bahasa Inggris. Kegiatan berlangsung dengan lancar serta selesai tepat waktu sesuai dengan perencanaan.